Rantai merupakan komponen yang berfungsi untuk mentransmisikan putaran. Pada sepeda motor rantai meneruskan putaran dari mesin ke roda. Komponen rantai lebih kuat dibandingkan dengan belt untuk komponen matik, selain itu umurnya juga lebih lama.
Di Indonesia, produsen rantai yang pertama yaitu PT FSCM Manufacturing Indonesia. Perusahaan ini memproduksi rantai motor untuk Honda, Yamaha,dan Kawasaki.