Rabu, 10 Maret 2010
Quiz Fire Safety,,,(tentang thermokimia)
INTRODUCTION
***********************************
Quiz yang sangat dinanti-nantikan akhirnya ditetapkan juga. Bakal diadain hari Kamis, 11 Maret 2010. Topiknya tentang thermokimia (apa tuh?? Hehe)...
Thermokimia merupakan salah satu bidang studi yang mempelajari reaksi-reaksi kimia yang berhubungan dengan thermodinamika...
Thermodinamika itu sendiri merupakan pengetahuan tentang kondisi kesetimbangan yang berhubungan dengan konservasi masa dan energi...
***********************************
CHEMICAL REACTION
***********************************
Reaksi pembakaran dalam fire melibatkan oksigen sebagai bagian terpenting dalam proses. Oksigen diperoleh dari udara. Fuel atau bahan bakar biasanya tersusun atas komponen utama berupa carbon (C), hidrogen (H), dan Oksigen (O) yang bergabung dalam suatu molekul. Fuel juga bisa berisi Nitrogen seperti dalam polyurethane atau klorin dalam polyvinylchloride.
Oxygen to fuel ratio (r) adalah perbandingan massa oksigen dan massa bahan bakar.
Equivalence ratio adalah (massa fuel yang tersedia/massa oksigen yang tersedia)x r
Equivalence ratio menunjukkan kondisi fuel dan oksigen yang habis bereaksi. Apabila equivalence ratio kurang dari satu (<1) artinya jumlah fuel habis bereaksi namun menyisakan oksigen. Apabila equivalence ratio lebih dari satu (>1) artinya jumlah bahan bakar tidak habis bereaksi namun jumlah oksigen sudah abis.
*************************************************************************************************
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar